SIFAT FISIK, ORGANOLEPTIK, AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN RESPONS GLUKOSA KOPI TIWAI
Abstract
Bawang tiwai (Eleutherine americana Merr) merupakan tanaman khas Kalimantan yang memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh. Dilihat dari kandungan kimianya, umbi bawang tiwai berpotensi sebagai tanaman obat multifungsi yang sangat besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbandingan gula merah dengan bubuk kopi tiwai terhadap sifat fisik, aktivitas antioksidan dan respons glukosa pada kopi tiwai. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 kali ulangan. Data yang diperoleh dianalisis dengan sidik ragam, jika berpengaruh dilakukan uji lanjut Beda Nyata Jujur (BNJ), sedangkan untuk data respons glukosa dilakukan dengan Uji T.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan gula merah dan bubuk kopi tiwai berpengaruh nyata terhadap hedonik dan mutu hedonik warna, rasa dan aroma, kadar air, kecepatan terlarut, endapan respons glukosa pada parameter detak jantung dan gula darah setelah meminum kopi tiwai. Uji sensoris hedonik warna, aroma dan rasa yang diperoleh yaitu agak suka, suka dan suka sedangkan mutu hedonik warna, aroma rasa yaitu berwarna coklat, beraroma bawang tiwai, gula merah dan kopi dan berasa bawang tiwai gula merah dan kopi. Aktivitas antioksidan yang diperoleh yaitu 99,79-198,29 ppm (kategori kuat hingga lemah). Respons glukosa pada menit ke-0 (sebelum minum) dan menit ke -15 dan menit ke-30 setelah minum kopi tiwai adalah berbeda tidak nyata, yang menunjukkan bahwa tidak adanya pengaruh minuman kopi tiwai dengan perbandingan gula merah dan kopi bubuk tiwai terhadap respons glukosa manusia dengan kondisi kesehatan normal.
Downloads
References
Hadiwijaya, H. 2013. Pengaruh Perbedaan Penambahan Gula Terhadap Karakteristik Sirup Buah Naga Merah (Hylocereus polyrhizus). Skripsi. Fakultas Teknologi Pertanian. Universitas Andalas. Padang.
Hasanah, M., Maharani, B., dan Munarsih, E. 2017. Daya antioksidan ekstrak dan fraksi daun kopi robusta (Coffea robusta) terhadap pereaksi DPPH (2, 2- difenil-1pikrilhidrazil). Indonesian Journal of Pharmaceutical Science and Technology. 4(2) : 42-49.
Heyne, K. 1987. Tumbuhan Berguna Indonesia II Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan. Departemen Kehutanan. Jakarta.
Mardiyanto, T. C., dan Sudarwati. 2015. Studi Nilai Cerna Protein Susu Kecambah Kedelai Varietas Lokal Secara In Vitro. Pros Sem Nas Masy Biodiv Indon. 1(5) : 1256- 1264.
Mutia, A.K., dan Yunus, R. 2016. Pengaruh penambahan sukrosa pada pembuatan selai langsat. Jurnal Technopreneur (JTech). 4(2) : 80-84.
Pertiwi, P. 2015. Studi Preferensi Konsumen Terhadap Gula Semut Kelapa di Universitas Lampung. Universitas Lampung (Skripsi). Bandar Lampung.
Ramadina, Asri. 2013. Skripsi S-1. “Pengaruh Penggunaan Jumlah Gula Terhadap Karakteristik Inderawi Minuman Instan Serbuk Sari Daun Sirsak (Annona Muricata L)” (Jurusan Teknologi Jasa Dan Produksi Fakultas Teknik). Semarang : Universitas Negeri Semarang
Rauf, A. (2018). Uji Efek Etanol Bawang Dayak (Eleutheria Americana Merr.) Sebagai AntiHipertensi Pada Tikus Jantan (Ratus norvegicus). Jurnal Farmasi UIN Alauddin Makassar. 6(1) : 55-65.
Sabara R. A., Tamrin., dan Nur Asyik. 2017. Pengaruh Penambahan Bubuk Kopi terhadap Karakteristik Organoleptik Produk Brownies. J. Sains dan Teknologi Pangan. 2(1) : (370 - 381).
Saragih, B. 2011. Minuman fungsional herbal celup tiwai (Eleutherine americana Merr). Jurnal Badan Penelitian Dan Pengembangan Daerah. 5 (1) : 15-21.
Saragih, B., Kayati, I., dan Sumarna, D. 2010. Pengaruh Pewarna Ekstrak Cair Alami Bawang Tiwai (Eleutherine americana Merr.) terhadap Mutu Selai Kulit Pisang Kepok (Musa paradisiaca Linn.). Jurnal teknologi pertanian universitas Mulawarman. 6(2) : 55-59.
Sepriyanto, W. 2016. Studi Pembuatan Minuman Serbuk Instan dari Nira Aren (Arange pinnata Merr) dan Ekstrak Kulit Buah Naga Super Merah (Hylocereus costaricensis). Skripsi. Fakultas Pertanian. Universitas Mulawarman, Samarinda.
Setyaningsih, D., Apriyantono, A., Sari, M.P. 2014. Analisis Sensori untuk industri pangan dan argo. PT Penerbit IPB Press.
Setyawan, B. A. (2019). Efektifitas Teh Bawang Dayak Untuk Menurunkan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi. Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA). 2(1).
Suwanti, Amalia, and R. M. Rasyid, “Pengelolaan gula merah dalam peningkatan perekonomian masyarakat desa papalang kabupaten mamuju Management of brown sugar in improving the economy of the community in the village of papalang , mamuju regency,” Akuntabel, vol. 18, no. 2, pp. 370–377, 2021.
Syamsul, E.S., Supomo, S., Wijaya, H. and Nugroho, B.A. 2015. Ethanolic extract formulation of bawang tiwai (Eleutherine americana Merr) in antiacne cream. Majalah Obat Tradisional, 20(3), pp.149-157.